5 Penemuan Besar Yang Semakin Berkembang Maju

Hai Guys, kali ini kita akan ngebahas tentang penemuan-penemuan besar di dunia. Penemuan-penemuan hebat lahir dari ilmuan yang hebat pula oleh karena itu kita juga harus bersungguh-sungguh agar menjadi pemuda-pemudi yang tidak kaku akan teknologi. Hingga kini penemuan-penemuan besar telah banyak membantu umat manusia. Seperti internet contohnya, kini internet telah menyebar luas dan berkembang membantu tungas-tugas masyarakat di dunia. Menciptakan teknologi dan ilmu pengetahuan yang kita rasakan saat ini tidaklah mudah. Karena penemuan-penemuan yang terjadi kini telah menjadi kenyataan dan perlahan-lahan membangun teknologi modern.
Semua usaha penemuan itu karena ketekunan para ilmuan. Tahukah Kalian ? Para ilmuan tidak pernah putus asa meskipun gagal mencoba dan terus mencoba. Kuncinya kita harus bekerja keras atas apa yang kita lakukan.



1. Mikroskop 


Hasil gambar untuk mikroskop pertama di dunia
Picture: Medicalogy



Tahukah kalian ? Mikroskop sangat banyak membantu umat manusia. Dengan adanya mikroskop kalian bisa melihat aktivitas kuman, benda-benda kecil yang tidak mampu dilihat oleh mata dalam jarak yang sangat kecil. Mikroskop pertama kali di temukan oleh 2 orang berkebangsaan belanda Hans, zacharias janssen di perkirakan pada tahun 1600. Pada kala itu mikroskop masih sangat sederhana. Semakin tahun berganti perlahan semakin berkembang menjadi yang lebih baik. Salah satu kemajuannya adalah penggunaan sinar X pada mikroskop. Penemuan mikroskop tidak lepas dari penemuan teropok oleh Galileo galilei untuk mengamati bintang. Bagian-bagian mikroskop yang utama yaitu optik, bagian mekanik, dan bagian yang berhubungan dengan pencahayaan ( iluminasi). Lalu kemudian mikroskop berinovasi yang dilakukan oleh Anton van Leeuwen hok selama 50 tahun ia meneliti untuk terus membuat mikroskop dengan lebih baik lagi.



2. Radar ( Radio Detection and Ranging )


Hasil gambar untuk radar
Picture: Wikipedia



Radar adalah suatu penemuan yang luar biasa. Terciptanya radar sangat memudahkan umat manusia buktinya, dengan radar seseorang bisa menangkap posisi/menangkap suatu objek melalui gelombang radio. Teknologi ini sangat populer, pada perang Dunia II kira-kira pada tahun 1930 an. Radar bekerja dengan mentransmisikan gelombang radio Gelombang yang mengenai objek tertentu dan akan di pantulkan kembali. Waktu interval oleh pantulan tersebut yang akan menentukan jarak objek dari radar. Tempat yang memanfaat kan radar contohnya lalu lintas pesawat terbang ( Bandar), pesawat pengintai, pesawat terbang, kapal selam, kapal laut.



3. Baterai 


Hasil gambar untuk baterai
Picture: GIPeng

Penemuan ketiga adalah baterai. Baterai sering kali kita menjumpainya baik di dalam rumah atau pun luar rumah dan bahkan kini ada banyak jenis-jenis baterai contohnya di gunakan pada lampu senter, telephone genggem, radio, mobil, kereta hingga mainan anak-anak dan masih banyak lagi . Penemuan ini di temukan oleh ahli fisika dari italia bernama Alessandro volta eksperimenya yang di temukannya pada tahun 1800 ia memulai percobaanya untuk menghasilkan baterai. Lalu adanya penemuan ini menginspirasi John Frederic Daniell yang di mulai dari tahun 1790 - 1845 ia berhasil menginovasikan baterai yang lebih baik lagi. Dimasa depan ketika bahan bakar akan menipis maka mereka pun akan beralih ke mobil yang di gerakan oleh tenaga baterai. Kemudia penghargaan volta jatuh pada tahun 1881 dan di jadikan sebagai nama satuan unit listrik keren banget kan guys.


4. Internet
Hasil gambar untuk internet
Picture: Kompasiana.com


Kini internet semakin berkembang pesat dan kita gunakan hingga saat ini. Internet adalah suatu sistem hubungan antara jaringan komputer yang terbuka. Internet memudahkan pengguna internet untuk mengakses data yang di butuhkan. Apapun bisa kita jumpai di internet dari mulai fashion, berita, informasi pendidikan, informasi bisnis dll. Internet mulai dikenal pada tahun 1983 dan mulai menyebar luas pada era 1990-an. Untuk mengirim pesan pun sekarang hanya dalam hitungan detik saja. Dengan messenger, whatssAp sekarang orang-orang berkirim pesan lebih murah dan mudah.





5. Kamera Foto

Hasil gambar untuk kamera
Picture: IDN Times



Yang satu ini udah ngak asing lagi yakan ? Iya dong. Kini kamera sudah menjadi sarana kebutuhan manusia. Di mana pun orang-orang berada agar orang lain mengetahuinya dia menggunakan kamera untuk mengambil gambar ya guys. Biasanya kamera hp/kameran lensa di gunakan orang-orang untuk mengambil gambar di suatu tempat-tempat yang menarik. Kamera mula-mula di perkenalkan oleh Jacques Mande Daguerre pada tahun 1839. Sejak saat itu kamera mulai berkembang menjadi lebih canggih dan bentuknya yang sederhana memudahkan banyak orang. Penemu kamera pertama adalah Daguerre menggunakan diode perak sebagai tempat jatuhnya bayangan foto dan harus rela diam selama setengah jam tanpa bergerak agar hasil foto mereka menjadi sempurna.



Terimakasih banyak atas kunjunganya teman-teman :) Semoga bermanfaat.








Comments

Popular Posts